indonesaEnglish



Selasa, 13 Oktober 2015

21. Kalimantan Utara

Selasa, 13 Oktober 2015

Gambaran Umum

Kalimantan Utara adalah sebuah provinsi di Indonesia yang terletak di bagian utara Pulau Kalimantan, dengan ibukota Tanjung SelorProvinsi ini berbatasan langsung dengan negara tetangga, yaitu Negara Bagian Sabah dan Serawak, Malaysia Timur. Saat ini, Kalimantan Utara merupakan provinsi ke-34  dan merupakan Provinsi termuda Indonesia, resmi disahkan menjadi provinsi dalam rapat paripurna DPR pada tanggal 25 Oktober 2012 berdasarkan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2012. Kementerian Dalam Negeri menetapkan 11 daerah otonomi baru yang terdiri atas satu provinsi dan 10 kabupaten, termasuk Kaltara pada hari Senin, 22 April 2013. Bersama dengan penetapan itu, Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi melantik kepala daerah masing-masing, termasuk pejabat Gubernur Kaltara yakni Irianto Lambrie. Infrastruktur pemerintahan Kalimantan Utara masih dalam proses persiapan yang direncanakan akan berlangsung paling lama dalam 1 tahun. Pada tanggal 22 April 2015, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo melantik Triyono Budi Sasongko sebagai Pejabat Gubernur Kaltara menggantikan Irianto Lambrie yang telah menjabat selama 2 periode masa jabatan Pj. Gubernur Kaltara.

Sumber Terkait : 
http://samarinda.lan.go.id/
http://kompasiana.com/
http://jalan2.com/
http://hetifah.com/
http://www.kidnesia.com/
http://www.wisatamu.com/
http://anekatempatwisata.com/
https://www.wisatania.com/
http://www.kebudayaanindonesia.com/
http://www.idtempatwisata.com/
http://alamendah.org/
http://kebudayaanindonesia.net/
http://www.tradisikita.my.id/
Sumber Utama :
Wikpedia.com
Kembali Ke : Kalimantan







ENSIKLOPEDI LAINNYA



Terkini Indonesia

Terbaik Indonesia

Belanja Indonesia Lihat Lebih Lengkap >>>




Travelling Kita

Comments
0 Comments
 
Copyright ©2015 - 2024 THE COLOUR OF INDONESIA. Designed by -Irsah
Back to top
THE COLOUR OF INDONESIA