indonesaEnglish



Kamis, 19 April 2018

Chick’O Farm - Resto Ayam Kekinian Ala Wings Stop - Rekomendasi Madiun

Kamis, 19 April 2018


CONTRIBUTOR
PANGKI PANGLUAR

Chick’O Farm -
Resto Ayam Kekinian Ala Wings Stop
- Rekomendasi Madiun
Rekomendasi Makan
Ayam Kekinian Enak
Dengan Harga Bersahabat !
*****
Penulis


Nggak bisa dipungkri,

Trend Makan Ayam Kekinian di Kota Besar Indonesia,

Kini secara perlahan juga merambah di Kota Madiun.

Tercatat,

Beberapa Resto Ayam Kekinian, yang menghadirkan Bumbu Berbeda, pada Ayamnya dengan Campuran Keju, Mozarela, hingga Kombinasi Bumbu Korea, Madu, dan Wijen juga hadir di Kota Ini.


Resto Waralaba "KFC" menghadirkan Ayam Keju 
Sebagai Menu Ayam Kekiniannya !

Bahkan Resto Waralaba (Franchise), yang sudah punya Nama Besar, seperti Kentucky Fried Chicken (KFC),

Tak mau ketinggalan untuk menghadirkan Sensasi Ayam Kekinian pada Salah Satu Menunya.


A post shared by Pangki Pangluar (@pangluar) on

Sensasi Makan Ayam Kekinian  Keju
Berbalut Sambal Korek, Sambal Tradisional Khas Indonesia
At Resto Si Ayam Jago - Madiun

Di Lain Tempat,

Ada juga, yang menyajikannya dengan Kombinasi Keju Meleleh (Melting), namun tetap berbalut dengan Nuansa Bumbu Tradisional Khas Indonesia.

Saat ini di Kota Madiun punya :

Chicken Crush, Unicorn Wings, Si Ayam Jago, dan yang terakhir ChickO Farm sebagai Pelopor Resto Ayam Kekinian di Kota Madiun.




















Berikut Kami Hadirkan
Chick’O Farm -
Resto Ayam Kekinian Ala Wings Stop
- Rekomendasi Madiun

Perjalanan Kuliner Kota Madiun

Madiun Kota Pecel
At Patung Pecel
Via : https://fadhilahasna.weebly.com

Dalam berburu Kuliner Enak, dan Terbaik di Kota Madiun Zaman Now, memang tidaklah terlalu sulit !

Seiring bertambahnya Jumlah Kaum Pendatang, hingga Mahasiswa, yang menuntut Ilmu di Kota Pecel,

Ternyata juga mempengaruhi, bertambahnya Jumlah Fasilitas bagi Kaum Urban.

Termasuk hadirnya Beberapa Resto maupun Tempat Nongkrong Asyik, yang memang menganut Konsep Kekinian.

Entah itu dari Segi Tempat, maupun Menu Makanan, yang disajikan !

Di mana, Faktor itu, ternyata juga tidak dapat dipisahkan dengan Gaya Hidup Masyarakat Urban Era Kini.

Kota Madiun, memang bukan Kota Besar, seperti :

Jakarta, Surabaya, Medan, Bandung, Makasar, Semarang maupun Yogyakarta.

Statusnya hanya sebagai Kota Menengah.

Atau Banyak Orang, yang menyebutnya :

Kota Kedua (Second City), yang berstatus sebagai Kotamadya.

Namun Soal Plesir Kuliner, dan Hal Incip Makanan Otentik,

Kota ini pastinya punya !

Dan bisa dikatakan Jumlahnya : Banyak !

Meski nggak semua Resto, maupun Tempat Nongkrong Asyik itu dapat bertahan,

Akan tetapi Bertumbuhnya Tempat Kuliner Baru di Kota Ini,

Seakan mengisyaratkan, bahwa :

Prospek Industri Kuliner di Kota Madiun Ke Depannya, dapat dipastikan akan dapat lebih berkembang lagi.





Bukti nyatanya, adalah : Gojek !

Aplikasi Made In Indonesia ini, berani melebarkan Usahanya di Kota Madiun.

Seperti Kita ketahui,

Aplikasi Gojek, selain dipergunakan untuk Antar Jemput Orang, juga terkenal dengan Fitur Pesan Antar Restonya, yang diberi nama Go Food.

Siapa, yang nggak pernah mempergunakan Aplikasi ini, untuk Pesan Makanan ?

Atau setidaknya tahu ?

Khusus Para Generasi Milenialis Masyarakat Kota Madiun Zaman Now, Aplikasi ini, pasti bikin bantu banget Gan !

Dan Manajemen Gojek, pastinya juga telah melakukan Survey, dan Riset Pasar.

Mengapa Kota Madiun Sekitar terpilih sebagai Tempat Ekspansi Aplikasi Jasa Berbasis Online ini, untuk mengembangkan Usahanya di Kota Madiun.

Alasannya : Tepat !

Pada Zaman Now,

Kota ini cukup ditumbuhi oleh Resto, Kafe, hingga Tempat Nongkrong Asyik Terbaik, yang jumlahnya makin banyak dari Hari ke Hari.


Thank's Babang Gojek !
Pesanan Tahu Bulatnya Dah Nyampe !

Lagipula jarak antara Tempat Kuliner satu dengan lainnya tidak terlalu jauh.

Sehingga Mobilisasi, dan Proses Pesan Antar Makanan akan lebih cepat sampai, dan diharapkan cukup murah ke Tangan Pembeli.

Ya !

Madiun Zaman Now, dapat dikatakan sebagai :

Salah Satu Kota dengan Destinasi Kuliner Terbaik di Indonesia !




Berikut Kami Hadirkan
Chick’O Farm -
Resto Ayam Kekinian Ala Wings Stop
- Rekomendasi Madiun


At Chick’O Farm


Memasuki Resto Ayam Kekinian ChickO Farm, yang terletak di Jalan Serayu Kota Madiun, memang syarat dengan Unsur Konsep Minimalis pada Desainnya.

Unsur Kesederhanaan itu, nampak pada Ruang Dalam Resto.

Terdiri hanya dari Bangku, dan Meja Makan, Lampu Kekinian, Ruang Kasir, Tempat Pesan Makanan, hingga Bagian Dapur.



Lukisan Mural pada Sebagian Dinding Temboknya beserta Meja maupun Bangku Makan, hingga LED TV Gantung, yang dapat dipergunakan untuk menonton di Bagian Luar Teras Depannya seakan menandakan, bahwa :

Resto ini, terpisah menjadi Dua Ruang.

Ruang AC maupun Non AC, yang dapat dipergunakan untuk Area bagi Para Perokok (Smoking Area), dan Bukan Perokok (Non Smoking Area).



Taman Pot Vertikal, yang membentuk Kalimat “ChickO”, nama Resto ini pada Bagian Luar,

Sekali lagi mengisyaratkan dengan Keterbatasan Lahan, yang ada,

Resto ini, tetap memperhatikan Konsep Eco Green, and Living di Beberapa Tempatnya.

Ya !

Walaupun Tempat Makan ini, bukan Salah Satu, yang terbaik bagi Resto dengan Konsep Eco Green, and Living, dan Layak Instagram (Instagramable),

Akan tetapi tetap memperhatikan Hal Kekinian Itu !

Nampaknya, Beberapa Resto Baru Kekinian di Kota Madiun, mulai mengurangi Konsep Instagramable, yang terkenal detail, dan pastinya cukup berbiaya mahal.

Sebab, jika boleh jujur,

Resto maupun Tempat Nongkrong Asyik Instagramble memang sangat memperhatikan Detail hampir di Setiap Bagiannya.

Yang biasanya diperuntukan bagi Sarana Foto Selfie bagi Para Pengunjung maupun Pecinta Kuliner (Foodie), saat Mereka makan maupun nongkrong cantik di Tempat ini.

Detail pada setiap Ornamennya, biasanya dibutuhkan Biaya Operasional, yang cukup mahal.

Seperti : Penggunaan Lampu, yang terkadang berlebih, hingga Biaya Perawatan (Maintenance) pada Beberapa Interiornya.


Tempat Makan Kekinian Baru
At Platter Resto - Kota Madiun

Inilah, yang mendasari,

Beberapa Tempat Makan Kekikinian Baru di Kota Madiun, seperti : Platter, Chicken Crush, hingga ChickO Farm,

Secara Perlahan, mulai mengurangi Hal, yang berbau Instagramble,

Akan tetapi tetap memenuhi Hal itu !

Kekinian, dan Layak Instagram (Instagramable) !”

Sebab mau nggak mau,

Sebuah Tempat Kuliner, yang dijual Pertama Kali adalah : Rasa Menu Makanan, hingga Pelayanannya

Jika Menu Makanannya tidak nikmat, recommended, dan dinilai mahal,

Walaupun Tempat Makan itu memenuhi Konsep Tempat Nongrong Asyik,

Secara perlahan, dapat dipastikan akan mudah ditinggalkan oleh Para Pembelinya !

Punahnya Beberapa Tempat Nongkrong Asyik Layak Instagram (Instagramble) di Kota Madiun, adalah : Salah Satu Contohnya !

Tanpa Menu, yang Lezat, Nikmat, hingga Harga Bersahabat (Recommended),

Mereka tidak mampu mempertahankan Keberadaan (Eksistensinya),

Walaupun berformat sebagai Tempat Nongkrong Asyik Layak Instagram (Instagramble).

Sebab sekali lagi,

Layak Instagram (Instagramble) merupakan Pelengkap Arus Kekinian pada Sebuah Tempat Makan, yang menuntut akan Hal itu !

Akan tetapi Menu Recommended, dan Pelayanan Prima menjadi Ujung Tombak bagi Sebuah Tempat Makan agar mampu bertahan (Eksis).


Hadir Di Sekitar Daerah Kampus
Jalan Serayu - Taman, Kota Madiun



Untuk itulah ChickO Farm hadir demi memenuhi Kebutuhan Perut bagi Para Mahasiswa maupun Masyarakat di Sekitarnya,

Yang ingin makan Ayam Kekinian Enak, dan Harga Bersahabat !





Maklum !

Resto ini berada di Jalan Serayu - Taman Kota Madiun, yang terkenal sebagai Pusatnya Kampus dari Berbagai Perguruan Tinggi di Kota Ini.

Seperti :

Politeknik Negeri Madiun (PNM), Universitas Merdeka Madiun, hingga Stikes Bhakti Husada Mulia.

Jadi masalah Menu bagi Resto ini, memang harus disesuaikan dengan Perut, dan Kantong Para Mahasiswa sekitar, yang memang menjadi Target Konsumen Potensial.


Berbicara tentang Menunya,

Resto ini, ternyata menghadirkan Menu Ayam Kekinian sebagai Menu Utamanya.

Sedangkan Menu Pelengkap juga nggak jauh dai Seputar Junk Food, dan Ayam, seperti Kentang, dan Burger.

A post shared by Pangki Pangluar (@pangluar) on
Sekilas Menunya Mirip Wing's Stop
At Wing's Stop - AEON BSD City

Kami mengidentikan Resto ini, yang sekilas mirip dengan Resto Wings Stop.

Resto Ayam, yang berdiri di Garland, Texas sejak Tahun 1994.

Namun menjadi Terkenal di Indonesia,

Semenjak Belakangan, Resto Ini, membuka Beberapa Gerainya di Beberapa Kota Besar Indonesia.

Seperti :

Jakarta, Surabaya, maupun Bandung.



Cara Penyajiannya 11/12, Serupa Tapi Tak Sama !

Ada Ayam Bumbu Korea maupun Madu, yang disajikan bersama Wijen, hingga Ayam Berbalut Keju Leleh (Melting) sebagai Bumbunya.



Begitupula dengan Kentang Goreng (French Fries),

Yang sekali lagi, 

Selain Rasa Original, juga Ada, yang dikombinasikan dengan Keju maupun Mozarella Leleh (Melting).

Menu Ayam Unggulan, seperti Bagian Sayap (Wings) maupun Tanpa Tulang (Boneless), yang dikombinasikan dengan Saus Bumbu Korea, menjadi Andalannya.

Cukup menandakan bahwa Resto Ayam Ini memang Ala Wings Stop !

Di mana sebagian Menu Utamanya berasal dari Ayam.

Terutama pada Bagian Sayap, yang diberi Bumbu.

Begitupula dengan Minuman Teh, maupun Sejenisnya, yang memang bisa buat Kita untuk minum nambah (Refill), hanya dengan sekali bayar.

Kami seakan mengenang Moment Makan Ayam kembali, saat di Resto Wings Stop - AEON BSD City, beberapa waktu lalu.

Baik dari Segi Rasa, maupun Menu, yang tersedia.

Namun, dengan Harga, yang lebih Murah, dan Bersahabat !

Yang menjadi Perhatian adalah : Penyajiannya, yang cukup lama.


Proses Masaknya Kurang Cepet Gan !

Bayangkan !

Satu Kali pesan bisa memakan waktu lebih dari 15 Menit.

Sehingga memang perlu dipikirkan bagaimana Cara Menyajikan Menu Makanan ini agar lebih cepat, namun tetap di masak baruFresh From The Oven

Terlebih Pangsa Pasarnya, kebanyakan, adalah : Para Mahasiswa di Sekitar Jalan Serayu - Taman.

Di mana biasanya,

Mereka keluar Sejenak, saat Mata Kuliah Kosong, dan menyempatkan untuk makan di Tempat Ini !



Finally,

Kami memilih Paha Ayam Original Berbalut Keju, Ayam Sayap Berbumbu Korea, Kentang Berbalut Keju, dan 2 Es Teh Manis Refill dengan Total Harga Rp. 57.000,- , yang dibayarkan, ketika Itu.


Alamat :
Jalan Serayu - Depan Kantor Samsat Kota Madiun.

Kembali : ARTIKEL









Terkini Indonesia

Terbaik Indonesia

Belanja Indonesia Lihat Lebih Lengkap >>>




Travelling Kita

Comments
0 Comments
 
Copyright ©2015 - 2024 THE COLOUR OF INDONESIA. Designed by -Irsah
Back to top
THE COLOUR OF INDONESIA