Tahun menatap Indonesia Lebih Baik !
-
Penulis –
Tak terasa Tahun 2024 telah berakhir. Saat ini Kita memasuki Tahun 2025. Besar Harapan di Tahun 2025, Indonesia akan lebih baik lagi.
Di Sepanjang Tahun 2024, Rasa Ketidakadilan, yang menyangkut Tentang Penegakan Hukum khususnya masalah Tindak Pidana Korupsi masih menjadi catatan. Di Penghujung Tahun ini, ketidakpastian Perekonomian Indonesia, yang ditandai dengan melemahnya mata uang Rupiah terhadap Dolar Amerika, dan Mata Uang Asing Lainnya, serta Gelombang Pemutusan Hubungan Kerja menjadi Masalah Besar, yang harus dihadapi Bangsa Ini. Penetapan Pajak 12%, yang akan diberlakukan Awal Tahun 2025 diantara Himpitan Ekonomi, yang dialami oleh Rakyat Indonesia juga menjadi polemik di Tengah Masyarakat, walaupun pada akhirnya Penentapan Ini dibatalkan, dan hanya untuk Barang Mewah saja.
Hal baiknya, Indonesia mampu mengembalikan kejayaan
lagi di Olimpiade Paris 2024 dengan mengumpulkan 2 Emas 1 Perunggu lewat Cabang
Olahraga Panjat Tebing, Angkat Besi, dan Bulutangkis setelah
32 Tahun (Di Olimpiade Bercelona 1992) tidak pernah mendapatkan lebih dari 1
Medali Emas, dan menempatkan Indonesia pada Posisi ke 39. Dari Dunia
Persepakbolaan Tanah Air, Tim Garuda, juga berjuang mati - matian demi meraih
Tiket ke Piala Dunia 2026, dan Harapan untuk itu masih terbuka lebar.
Sementara dari Luar Negeri, Konflik Palestina Vs Israel, yang juga meluas ke Daerah Timur Tengah Lainnya seperti Suriah, Libanon dan Iran masih menjadi Perhatian Dunia hingga saat ini. Dari Dunia Entertainment, Kasus Pelecehan Seksual Puff Daddy A.K.A - P Diddy, yang melibatkan Para Pesohor Hollywood pada Sebuah Pesta Ritual "White Party", yang digelar oleh Rapper Kawakan ini, menjadi Hal yang diperbincangkan di Sepanjang Pertengahan Tahun 2024. Kemenangan Presiden R.I Prabowo, hingga Presiden Amerika Serikat Donald Trump juga menjadi Hal yang dibicarakan di Sepanjang Tahun 2024 Ini.
Dan
Commuter Line Bandung Raya
Insiden tabrakan antara Kereta Api (KA) Turangga rute Surabaya Gubeng - Bandung dan KA Commuterline Bandung Raya pada Jumat (5/1/2024) pagi, menyebabkan jalur rel Haurpugur - Cicalengka terhenti sementara waktu.
PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mengumumkan bahwa beberapa perjalanan KA dibatalkan akibat kecelakaan tersebut. Sebanyak 9 perjalanan KA resmi dibatalkan sebagai dampak dari insiden antara KA Turangga dan KA Commuterline Bandung Raya. Tidak ada Korban Jiwa dalam Tabrakan Kereta Api Ini.
Link :
https://www.idntimes.com/news/indonesia/via-marchellinda-gunanto/kaleidoskop-januari-2024-saiful-djamil-ditangkap-hingga-mega-joged?page=all
Pernikahan Pangeran Abdul Mateen
Dengan Anisha Rosnah
Pangeran Brunei Darussalam Abdul Mateen resmi menikah dengan Anisha Rosnah pada 11 Januari 2024. Prosesi akad nikah diadakan di Masjid Omar 'Ali Saifuddien di Ibu Kota Bandar Seri Begawan, dengan dihadiri banyak pemimpin negara lainnya, dan diadakan secara mewah.
Istri Pangeran Mateen, Anisha Rosnah, bukan dari keluarga sembarangan. Dia adalah Cucu Penasihat Sultan di Brunei, Yang Berhormat Pehin Dato Awang Isa bin Awang Ibrahim sekaligus seorang pembesar Brunei.
#HariPatahHatiNasional juga mewarnai Trending Topic Indonesia pada Bulan Januari 2024.
Link :
https://www.kompas.com/global/read/2024/12/25/100000870/kaleidoskop-internasional-januari-2024--pangeran-mateen-nikahi-anisha?page=all#page2
Februari 2024
Sejak dirilis pada Tanggal 1 Februari 2024, Film Agak Laen yang disutradarai, dan ditulis naskahnya oleh Muhadkly Acho berhasil menembus Box Office, dan menjadi Film Terlaris di Sepanjang Tahun 2024. Film Bergenre Horror Komedi ini juga menempati Posisi Kedua sebagai Film Terlaris Indonesia Sepanjang Masa setelah KKN Desa Penari dengan 9.1 Juta Penonton.
Film yang diproduseri oleh Ernest Prakasa & Dipa Andika Nurprasetyo
bercerita tentang Persahabatan 4 Sekawan, yang terjebak dalam Kasus Kematian
Seorang Pengunjung di dalam Usaha Rumah Setan, yang dibuatnya.
Pemilu 2024
Pada Tanggal 14 Februari 2024, Indonesia menyelenggarakan Pemilihan Umum untuk memilih Presiden, dan Wakil Presiden R.I serta Anggota Legsilatif DPR, DPRD serta DPD.
Pemilihan ini menjadi Kemenangan Telak bagi Prabowo Subianto, dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden - Wakil Presiden R.I Terpilih 2024 - 2029 menggantikan Presiden Joko Widodo, yang didukung oleh Partai - Partai dalam Koalisi Merah Putih. Sementara itu PDI Perjuangan keluar sebagai Pemenang dalam Pemilihan Umum Anggota Legislatif disusul oleh Golkar, dan Gerindra.
Maret 2024
Kemenangan Tim Bulu Tangkis Indonesia
Di All England 2024
Indonesia meraih titel terbanyak di All England 2024. Dua gelar didapat menyusul sukses Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Nomor tunggal putra sudah dipastikan milik Indonesia setelah Jonatan dan Anthony Sinisuka Ginting tembus babak final. Pada prosesnya, Jonatan keluar sebagai pemenang usai mengalahkan Ginting 21-15, 21-14 pada Minggu (17/3).
Ganda putra Fajar/Rian menyumbangkan gelar kedua. Bermain di partai terakhir, Fajar/Rian tak mengalami hambatan berarti untuk menumpas pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor 21-16, 21-16.
Hal ini menjadi Momentum Langka Derbi Merah Putih dalam Pertandingan Tunggal Putra di All England 2024.
https://sport.detik.com/raket/d-7246857/hasil-all-england-2024-indonesia-rebut-2-titel-juara
Warga Israel demo tuntut PM Netanyahu mundur
Perpecahan politik Israel kembali terlihat di depan publik. Ribuan pengunjuk rasa turun ke jalan untuk menggulingkan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu pada Minggu (31/3/2024) malam.
Slogan-slogan yang lama menuntut pengunduran diri Netanyahu dan pemilihan umum dini diperkuat dengan slogan-slogan baru. Slogan itu juga menyerukan kesepakatan segera untuk membebaskan sekitar 130 sandera Israel yang masih ditahan di Gaza. Dikutip dari BBC pada Senin (1/4/2024), ketakutan terbesar keluarga dan teman-teman mereka, serta para pengunjuk rasa ialah jatuhnya banyak korban jiwa jika perang berkepanjangan tanpa kesepakatan
Pada Minggu malam, ketika ribuan orang memadati jalan raya di sekitar parlemen Israel, Katia Amorza yang memiliki seorang putra yang bertugas di tentara Israel di Gaza meletakkan megaphonenya sejenak.
https://www.kompas.com/global/read/2024/12/26/200000370/kaleidoskop-internasional-april-2024--demo-tuntut-pm-israel-mundur-korea?page=all
Israel
serang Kedutaan Iran di Suriah,
7 Penasihat
Militer Iran tewas
Pesawat tempur Israel diduga menyerang Kedutaan Iran di Suriah pada Senin (1/4/2024). Korban tewas sedikitnya tujuh penasihat militer Iran. Di lokasi kejadian, wartawan Reuters melihat para pekerja darurat berada di antara puing-puing bangunan yang hancur.
Selain itu, Menteri Luar Negeri dan Menteri Dalam Negeri Suriah juga terlihat di lokasi kejadian. "Kami mengutuk keras serangan teroris keji yang menargetkan gedung konsulat Iran di Damaskus dan menewaskan sejumlah orang tak berdosa," kata Menteri Luar Negeri Suriah Faisal Mekdad. Diketahui, Israel telah lama menargetkan instalasi militer Iran di Suriah dan proksinya, serta telah meningkatkan serangan tersebut bersamaan dengan kampanyenya melawan kelompok Hamas yang didukung Iran di Jalur Gaza.
Link :
https://www.kompas.com/global/read/2024/12/26/200000370/kaleidoskop-internasional-april-2024--demo-tuntut-pm-israel-mundur-korea?page=all
Gempa Taiwan
Gempa Taiwan berkekuatan magnitudo 7,4 skala ritcher pada Rabu (3/4/2024) pagi menewaskan sembilan orang. Sedangkan korban luka mencapai lebih dari 1.000 orang. Sementara itu puluhan pekerja dalam perjalanan ke sebuah hotel di taman nasional masih hilang.
Gempa itu jadi yang terkuat dalam 25 tahun terakhir. Dikutip dari Reuters pada Kamis (4/4/2024), gempa itu juga mengguncang bangunan-bangunan di ibu kota Taipei, namun kerusakan dan gangguan di sana tidak terlalu parah.
Departemen pemadam kebakaran Taiwan mengatakan jumlah korban luka mencapai 1.050 orang, dan jumlah korban hilang sebanyak 52 orang, termasuk puluhan pekerja hotel.
Link :
https://www.kompas.com/global/read/2024/12/26/200000370/kaleidoskop-internasional-april-2024--demo-tuntut-pm-israel-mundur-korea?page=all
Mei 2024
Film Vina :
Sebelum 7 Hari
Film Vina : Sebelum 7 Hari, yang dirilis pada Tanggal 8 Mei 2024 juga berhasil menempati Posisi Box Office Film Indonesia di Tahun 2024 ini, dan sekaligus mengukuhkan Sebagai Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa di Posisi ke 7 setelah Film Miracle In Cell No 7 Versi Indonesia dengan Perolehan 5.8 Juta Penonton.
Film besutan Dee Company, yang disutradari oleh Anggy Umbara, Skenario oleh Bunty Umabara dan Dirmawan Hatta serta diproduseri oleh K.K Dheeraj ini, diambil dari Sebuah Kejadian Nyata (Based On True Story) tentang Pembunuhan Vina dan Ekky pada Tahun 2016. Di mana Keduanya ditemukan meninggal dunia dengan kondisi tubuh yang hancur lebur pada tahun 2016. Awalnya, keluarga mengira keduanya tewas, karena kecelakaan lalu lintas. Namun kemudian ditemukan banyak kejanggalan yang akhirnya membuat pihak kepolisian memutuskan untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.
Polemik Seputar Kematian hingga saat ini masih berlanjut setelah Para 7 Terpidana, dan Eks Terpidana mengajukan Peninjauan Kembali (PK) namun ditolak oleh Mahkamah Agung. Lalu Siapakah dalang Pembunuhan Vina ? Masih menjadi Misteri, yang harus dipecahkan sampai saat ini !
Juni 2024
Bernadya
Untungnya
Hidup Harus Tetap Berjalan
Lagu Untungnya Hidup Harus Tetap Berjalan milik Bernadya menjadi Lagu, yang sering diputar di Indonesia. Sejak dirilis 24 Juni 2024 di Kanal Youtube, Lagu ini telah ditonton lebih dari 81 Juta Viewers.
Hal ini juga membuat Ia mendapatkan
Beberapa Penghargaan (Album Terbaik, Album Pop Terbaik, Pencipta Lagu Pop
Terbaik) dalam Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2024.
Fenomena Cek Khodam
Fenomena Cek Khodam pertama kali viral di Tik Tok pada akhir Juni 2024. Berawal dari Akun @cekkhodamgratisyuk, Fenomena ini juga menjadi Trending Topic di Linimasa Twitter (X).
Fenomena ini cukup mendapat respon dari Netizen. Bukan hanya mengenai keunikannya, namun Seputar Polemik, yang bertentangan dengan Akidah dalam Syariat Islam, yang mengacu pada Perbuatan Musyrik, dan Syirik.
Juli 2024
Olimpiade Paris 2024
Olimpiade Paris diselenggarakan pada Tanggal 26 Juli - 11 Agustus 2024.
Dari Hasil Capaian ini, Indonesia mendapatkan 2 Emas, dan 1 Perunggu. Lewat Cabang Olahraga (Cabor) Panjat Tebing, dan Angkat Besi, Indonesia berhasil menyumbangkan 2 Emas sedangkan lewat Cabang Olahraga (Cabor) Bulutangkis, Indonesia berhasil menyumbangkan 1 Perunggu.
Hal ini pula mengembalikan Kejayaan Indonesia
setelah 32 Tahun (Di Olimpiade Bercelona 1992) tidak pernah mendapatkan lebih
dari 1 Medali Emas, dan menempatkan Indonesia pada Posisi ke 39 pada Olimpiade
Paris 2024.
Kematian Ismail Haniyah
Hamas menyebut dalam pernyataan resminya bahwa Ismail Haniyeh, Pemimpin Politik Mereka, tewas terbunuh di kediamannya di Iran akibat serbuan Israel. Kelompok yang menguasai Gaza ini mendeskripsikan bahwa Haniyeh "tewas dalam serangan mematikan Zionis" pada Hari Rabu 31 Juli 2024.
Hamas mengatakan Ismail Haniyeh, yang pada April lalu kehilangan tiga putra dan empat cucunya dalam serangan udara di Gaza, sempat menghadiri upacara pelantikan Presiden Iran yang baru, Masoud Pezeshkian, pada Hari Selasa 30 Juli 2024 waktu setempat.
Kehadiran Haniyeh dalam seremoni tersebut menjadi penampilan publiknya yang terakhir.
Link :
https://www.bbc.com/indonesia/articles/cjl6j27kjr0o
Sal Priadi
Dan Gala Bunga Matahari
Sejak dirilis pada Tanggal 8 Agustus 2024 di Kanal Youtube, Lagu Gala Bunga Matahari milik Sal Priadi menjadi Salah Satu Lagu Indonesia yang paling banyak dicari di tahun ini.
Ditonton lebih dari 56 Juta Viewer, Lewat Lagu
ini berhasil mengukuhkan Sal Priadi sebagai Artis Solo Pria Pop Terbaik dalam
Ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2024.
IKN
Dan Upacara Kemerdekaan R.I 79 Tahun
Ada yang menarik dari Upacara Kemerdekaan R.I yang ke 79 Tahun, Di mana dilaksanakan di Istana Negara - Ibu Kota Negara (IKN). Upacara berlangsung meriah, dan khidmat.
Hal ini juga menjadi Upacara Terakhir bagi Presiden R.I ke 7, Joko Widodo, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Peringatan Darurat Garuda Biru
Lini masa media sosial ramai dengan unggahan "Peringatan Darurat" bergambar Burung Garuda dengan latar belakang berwarna biru. Gambar tersebut diunggah di media sosial X (Twitter) oleh banyak warganet dan influencer sejak Rabu (21/8/2024).
Poster tersebut diunggah sebagai bentuk perlawanan masyarakat usai Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI mengabaikan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait syarat pencalonan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Link :
https://www.kompas.com/tren/read/2024/08/22/163000065/asal-usul-peringatan-darurat-indonesia-garuda-biru-viral-di-medsos?page=all
Pekan
Olahraga Nasional (PON) 2024
Pada Tanggal 9 - 20 September 2024, Pekan Olahraga Nasional (PON) XX1 dilaksanakan. Aceh, dan Sumut ditunjuk sebagai Tuan Rumah dalam penyelenggaraan kali ini.
Cukup menimbulkan polemik di Sosial Media terutama Linimasa Twitter (X) tentang ketidaksiapan Tuan Rumah sebagai Penyelenggara Olahraga 4 Tahunan ini. Mulai dari Konsumsi bagi Atlet, Venue Pertandingan, hingga Akses menuju Tempat Pertandingan, yang bermasalah.
Hal ini menjadi PON Terburuk dalam Sejarah Perhelatan Olahraga 4 Tahunan ini.
Setelah menyerang Palestina dan membunuh 41.495 jiwa, Israel kini menyerang negara lain yakni Lebanon. Israel menyerang Lebanon sejak 16 September 2024 dan telah menewaskan 1.030 orang, menurut Kementerian Kesehatan Lebanon.
Pada Hari Senin, 16 Sepetember 2024 Israel melakukan serangan ke daerah tak berpenghuni dekat Byblos, sebelah utara Beirut. Lebih dari 1.300 serangan dilancarkan oleh Israel. Mereka mengklaim sasaran serangan adalah Hizbullah, partai politik dan kelompok paramiliter Lebanon yang didukung Iran.
Link :
https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-7567359/mengapa-israel-menyerang-lebanon-begini-sejarahnya
Oktober
2024
Aktris senior, akademisi, serta politikus Marissa Grace Haque meninggal dunia pada Rabu, 2 Oktober, pukul 00:50 WIB. Kepergian istri dari penyanyi Ikang Fawzi di usia 61 tahun tersebut menurut keluarga sangat mendadak karena almarhumah disebut tidak memiliki riwayat penyakit apapun.
Marissa Haque diduga mengalami sindrom kematian mendadak (SDS). Laman Healthline menjelaskan SDS adalah istilah umum yang didefinisikan secara longgar untuk serangkaian sindrom jantung yang menyebabkan henti jantung mendadak dan kemungkinan kematian. Beberapa dari sindrom ini merupakan hasil masalah struktural pada jantung.
Link :
https://www.tempo.co/gaya-hidup/marissa-haque-meninggal-diduga-karena-sds-apa-itu--1063155
Dan Gibran Rakabuming Raka
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi mengemban jabatan sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia (RI) periode 2024 - 2029. Keduanya dilantik dalam Sidang Paripurna Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI yang digelar di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2020.
Sekitar pukul 10.00 WIB, prosesi acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden dimulai dengan mengumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Sidang paripurna kemudian dibuka oleh Ketua MPR RI, Ahmad Muzani.
Puff Daddy
Dan Sidang Pelecehan Seksual
Sean Diddy Combs A.K.A P. Diddy - Puff Daddy menjadi skandal Hollywood terbesar dalam setahun terakhir dengan berbagai gugatan pelecehan dan kekerasan seksual, yang melibatkan begitu banyak korban, lintas gender, termasuk korban usia di bawah umur.
Kasus ini mulai terkuak sebenarnya sudah sejak 2023 dengan pengakuan mantan pacar Combs. Namun sejak saat itu, berbagai korban bermunculan dengan klaim kejadian terjadi hingga puluhan tahun silam.
Berdasarkan pemberitahuan berkas pengadilan, sidang kasus Sean Diddy Combs diketahui digelar pada 9 Oktober 2024. Kasus ini ditangani Hakim Arun Subramanian.
Link :
https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20241006024550-234-1152023/kronologi-lengkap-kasus-p-diddy-setahun-hujan-gugatan-dan-skandal/3
Kemenangan
Trump
Calon presiden (capres) dari Partai Republik, Donald Trump memenangkan Pemilu Amerika Serikat (AS), 5 November 2024. Kemenangan Trump dipastikan setelah dirinya meraup 277 suara electoral, pada Hari Rabu 6 November 2024 sekitar pukul 5.30 waktu setempat atau 17.30 WIB.
Ia mengalahkan capres dari Partai Demokrat Kamala Harris, yang tertinggal dengan 224 suara. Batas electoral vote di AS sendiri adalah 270 suara.
Link :
https://www.cnbcindonesia.com/news/20241106160635-4-586184/tok-resmi-donald-trump-menang-pemilu-amerika-2024
Desember 2024
Hasil Putusan Sidang Harvey
Moeis
Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta memvonis terdakwa Harvey Moeis selama 6 tahun dan 6 bulan penjara dalam perkara korupsi pengelolaan tata niaga komoditas di wilayah Izin Usaha Pertambangan PT Timah Tbk periode 2015 - 2022.
Dalam sidang putusan yang berlangsung pada 23 Desember 2024, majelis hakim juga memvonis Harvey membayar ganti rugi senilai Rp 210 miliar. Jika tidak dipenuhi dari harta bendanya, maka diganti dengan pidana penjara selama 2 tahun.
Putusan yang dijatuhkan oleh Majelis Hakim yang diketuai oleh Eko Ariyanto dengan anggota Suparman Nyompa, Eryusman, Jaini Basir, dan Mulyono itu lebih ringan dari tuntutan jaksa. Oleh penuntut umum, Harvey Moeis dituntut pidana penjara selama 12 tahun dan denda Rp 1 miliar, serta uang pengganti Rp 210 miliar.
Vonis ringan itu menimbulkan gejolak di masyarakat. Hukuman yang dijatuhkan hakim dinilai tidak sebanding dengan kerugian negara akibat tindak pidana yang mencapai Rp 300 triliun.
Dalam putusannya, Majelis Hakim mempertimbangkan faktor peringan hukumannya karena Harvey bersikap sopan di persidangan, tanggungan keluarga, dan statusnya yang belum pernah dihukum, namun Hal ini pastinya tidak memenuhi Rasa Keadilan di Tengah Masyarakat !
Link :
https://www.tempo.co/hukum/ragam-reaksi-atas-vonis-ringan-harvey-moeis-dalam-kasus-korupsi-timah-1187780
Mayor Teddy & Bobby Kartanegara
Bobby Kertanegara, kucing peliharaan Presiden Prabowo Subianto tak berhenti menarik perhatian. Terkini, rentetan perhatian yang dibuat Bobby Kartanegara mengantarkannya mendapat penghargaan dari Google.
Bobby Kertanegara yang berwarna bulu hitam dan putih mendapat penghargaan Top Trending Searches 2024 untuk kategori “Siapa” dari Google Indonesia. Penghargaan ini membuat Bobby Kertanegara menjadi salah satu sosok paling trending Google sepanjang 2024.
Bobby Kertanegara pun menerima langsung penghargaan tersebut seperti yang diunggah di akun Instagram Bobby Kartanegara. “Alhamdulillah.. Kata Kunci (Keyword) ‘Bobby Kertanegara siapa’ menjadi salah satu top trending search untuk kategori 'Siapa' di Google di Indonesia sepanjang tahun 2024 !” tulis keterangan unggahan Instagram Bobby Kertanegara.
Selain Bobby Kartanegara, Ajudan Presiden R.I Prabowo Subianto, Mayor Teddy Indra Wijaya, yang kini menjadi Sekertaris Kabinet Merah Putih juga menjadi Orang, yang paling banyak dicari dalam Situs Pencarian Google.
Link :
https://www.kompas.com/hype/read/2024/12/13/115926166/bobby-kertanegara-kucing-prabowo-dapat-penghargaan-google-sosok-palink
Pemerintah Batalkan Kenaikan
Tarif PPN 12 Persen secara Umum
Pemerintah membatalkan rencana menaikkan tarif Pajak Pertambahan Nilai atau PPN secara umum pada 2025 dari 11 persen ke 12 persen. Kenaikan tarif hanya akan diberlakukan untuk barang-barang kategori mewah mulai 1 Januari 2025.
Dalam konferensi pers seusai menghadiri Rapat Tutup Buku Tahunan di Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa (31/12/2024), Presiden Prabowo Subianto menegaskan, penetapan tarif PPN 12 persen hanya diberlakukan untuk barang dan jasa mewah yang selama ini dikonsumsi masyarakat golongan atas/kaya.
”Untuk barang dan jasa yang selain tergolong barang-barang mewah tidak ada kenaikan PPN, yakni tetap sebesar yang berlaku sekarang (sebesar 11 persen), yang sudah berlaku sejak 2022,” kata Presiden.
Hal ini sekaligus menjadi Kado Terindah bagi Warga Negara Indonesia demi menatap Indonesia yang Lebih Baik !
Selamat Tahun Baru 2025
https://trends.google.com/trends/
https://www.youtube.com/
https://www.facebook.com/
https://twitter.com/
https://www.instagram.com/
TrendingTopic
Kembali : ARTIKEL